Jika sebelumnya saya membahas tentang hal apa saja yang harus diperhatikan saat membeli peralatan dapur atau perabotan rumah tangga. Kali ini saya ingin membahas tentang bagaimana cara merawat perabotan rumah tangga yang baik dan benar agar lebih awet dan tidak mudah rusak. Pada dasarnya anda harus memilih perabotan yang berkualitas, dimana kita bisa menemukannya di IKEA perabotan rumah tangga.
Jika sering digunakan perabotan juga akan rusak juga. Untuk itu kita harus pintar dalam merawatnya agar tidak mudah rusak. Berikut ini ada beberapa tips merawat perabotan rumah tangga, diantaranya:
1. Mengusir bau pada kulkas
Terkadang hal ini menjadi hal yang sering terlewatkan apalagi jika anda memiliki kesibukan yang padat. Membersihkan kulkas menjadi hal yang malas. Namun lama kelamaan jika jarang dibersihkan, kulkas juga akan menimbulkan bau yang tidak sedap.
Jika hal ini terjadi pada kulkas anda, bisa menggunakan bahan alami yaitu baking soda. Caranya dengan menaruhnya di dalam wadah dan biarkan terbuka. Maka secara perlahan bau tersebut dapat menghilang dengan sendirinya.
2. Membersihkan wajan yang gosong
Pantat wajan yang gosong terkadang merusak pemandangan di dapur ya. Nah untuk mengatasi wajan yang gosong kita bisa menggunakan garam. Caranya dengan mencampurkan garam dengan air dan gosokkan ke wajan yang gosong. Kemudian bilas hingga bersih dan lihatlah hasilnya. Garam ini bisa menjadi scrub alami untuk membersihkan noda yang membandel.
3. Merawat piring dan gelas agar tidak mudah pecah
Seperti yang kita tahu piring dan gelas merupakan barang yang rentan pecah, terlebih kedua benda ini paling sering digunakan. Agar tidak mudah pecah, untuk pertama kalinya disarankan untuk merebusnya terlebih dahulu baik piring maupun gelas dengan air secukupnya. Setelah direbus lalu didinginkan. Setelah dingin baru bisa memakainya seperti biasa.
Itulah beberapa tips merawat peralatan dapur yang mudah. Dapatkan peralatan rumah tangga yang berkualitas di IKEA perabotan rumah tangga dengan harga yang relatif terjangkau.