Kerutan di wajah akan mulai muncul seiring bertambahnya usia seseorang. Hal tersebut tidak bisa dihindari namun bisa Anda minimalisir dengan penggunaan produk perawatan wajah. Kiehls menawarkan Kiehls serum yang bermanfaat untuk menyamarkan fine lines atau garis halus dan wrinkles atau kerutan. Berikut ini adalah pilihan serumnya:
Midnight Recovery Concentrate
Midnight Recovery Concentrate merupakan serum malam yang menggunakan bahan dasar seperti squalane, lavender essential oil, dan evening primrose. Produk ini bisa digunakan pada kulit wajah maupun tangan. Bentuknya krim namun memiliki tekstur yang lebih ringan dibandingkan pelembab. Berdasarkan uji konsumen pada 47 subyek dalam 4 minggu, hasil yang didapatkan yaitu kondisi kulit di pagi hari menjadi lebih baik, memberikan kelembaban, serta mencerahkan kulit. Midnight Recovery Concentrate bisa digunakan setelah Powerful-Strength Line-Reducing Concentrate.
Powerful-Strength Line-Reducing Concentrate
Kiehls serum anti-wrinkles selanjutnya adalah Powerful-Strength Line-Reducing Concentrate. Produk yang bisa digunakan sebelum Midnight Recovery Concentrate ini juga berbentuk krim dengan tekstur yang sangat ringan. Melalui uji klinis pada 51 subyek selama 8 minggu didapatkan hasil kulit yang tampak lebih halus, garis halus dan kerutan tersamarkan, serta membantu memperbaiki tekstur kulit. Tiga bahan dasar utama pada produk ini yaitu fragmented hyaluronic acid, 2.0% ascorbyl glucoside, dan 10.5% l-ascorbic acid (pure vitamin C).
Iris Extract Activating Essence Treatment
Iris Extract Activating Essence Treatment merupakan serum dengan konsentrasi cair. Karena konsentrasinya yang ringan tersebut, bahan aktif didalamnya mampu menghidrasi hingga ke lapisan permukaan kulit. Bahan dasar yang digunakan yaitu ekstrak akar iris Florentina, lipo hydroxy acid, dan sodium hyaluronate. Anda bisa menggunakan produk ini baik itu di pagi maupun malam hari. Ratakan serum hingga area pipi, dagu, dan juga dahi.
Itulah tiga pilihan Kiehls serum anti-wrinkles yang bisa membantu menyamarkan kerutan dan garis halus. Selain serum anti-wrinkles, ada juga serum dengan manfaat lain seperti anti-aging, hydration, dan tone & texture. Anti-aging berbeda dengan anti-wrinkles karena lebih spesifik untuk menyamarkan kerutan. Sedangkan anti-aging memiliki manfaat luas untuk menyamarkan tanda penuaan. Jika ingin mendapatkan informasi lebih banyak, Anda bisa mengunjungi www.kiehls.co.id.