Bank Sinarmas ini awalnya adalah PT Bank Shinta Indonesia yang serius dalam menghadirkan layanan perbankan dengan adanya kartu kredit berlisensi Visa, Master card, dan juga Union. Promo kartu kredit Sinarmas ini juga dihadirkan di dalam bentuk fitur menarik dan juga gratis iuran seumur hidup. Salah satu penawaran yang juga sangat istimewa ialah kartu kredit Bank Sinarmas Instant Indigo langsung jadi ini.

Apa itu kartu kredit sinarmas langsung jadi? Maksudnya adalah pengajuan kartu kredit Sinarmas yang dilakukan oleh pelanggan sudah pasti langsung diterima dan juga dicetak di tempat saat itu juga. Maka dengan demikian itu, nasabah sudah bisa langsung mempunyai kemudian juga sudah bisa  memanfaatkan kartu kredit Sinarmas miliknya tersebut dengan proses yang lebih singkat dan juga cepat.

kartu kredit Bank Sinarmas
                                         kartu kredit Bank Sinarmas

Tipe kartu kredit Bank Sinarmas ini ialah secure credit card instan dari Sinarmas bertajuk Instant Indigo. Jenis kartu kredit ini diberikan langsung kepada calon pemegang kartu langsung pada saat pengajuan. Namun, calon pemegang kartu kredit wajib melakukan lock dana sebesar RP 1 juta pada tabungan Bank Sinarmas. Limit yang diberikan pada jenis kartu ini juga maksimal hanya RP 1 juta.

Pemegang kartu kredit Instant Indigo akan mendapatkan keuntungan berupa gratis iuran tahunan seumur hidup. Jika digunakan untuk melakukan transaksi di luar negeri maka kartu kredit langsung dapat ini memiliki nilai tukar kurs yang menarik. Selain itu ada beragam diskon dan promo di lebih dari 20.000 gerai rekanan Sinarmas.

Jika ingin mendapatkan kartu kredit Bank Sinarmas ini, calon pengguna hanya perlu menyiapkan form aplikasi, lampiran dokumen berupa kartu identitas baik, surat kuasa, surat pernyataa, dan foto copy NPWP jika ingin memiliki limit di atas RP 50 juta. Bagi calon pengguna kartu kredit yang berstatus WNI maka bisa melampirkan KTP sedangkan untuk WNA diminta menyertakan paspor, KITAS, dan surat keterangan referensi dari perusahaan.

Lock dana menjadi hal yang wajib dilakukan dalam memiliki kartu kredit instan ini. Ia hanya dapat dilakukan dengan melakukan transfer dana ke nomor kartu kredit atau saldo kredit. Lock dana tabungan juga tidak bisa digabung dengan program lock dana lainnya. Sementara itu, kode lock dana tabungan pada sistem S 1 adalah BLK001 (secure credit card) dimana jangka waktu awal diisi dengan tanggal lock dana dan jangka waktu berakhir dikosongkan.

Artikel yang Disarankan