Jika menginginkan performa yang maksimal, maka Anda harus menggunakan ban asli dan berkualitas. Dunlop Shop merupakan toko resmi yang menjual produk-produk dari brand terpopuler satu ini. Produk yang ditawarkan mulai dari ban motor, ban mobil, sampai dengan ban truk dan bus. Anda bisa mendapatkan jaminan keaslian karena termasuk toko resmi.

Selain berguna sebagai tempat untuk membeli ban asli, toko ini juga menawarkan beberapa layanan penting yang berhubungan dengan perawatan mobil atau kendaraan Anda. Apa saja? Simak pembahasan di artikel ini!

6 Layanan dari Dunlop Shop

Setidaknya ada 6 layanan yang ditawarkan oleh toko resmi satu ini, yaitu:

1. Perawatan Ban Mobil

Sebagai brand yang menjual ban, tentu saja toko satu ini menawarkan perawatan ban seperti pembelian baru sekaligus jasa menggantikannya. Perawatan ban sangat penting untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara. Produk yang ditawarkan lengkap, termasuk jenis-jenisnya. Mulai dari ban untuk kebutuhan jalanan off-road, on-road, maupun ban yang fleksibel untuk berbagai macam medan.

2. Pengisian Nitrogen

Tekanan angin atau udara dari ban sangat penting untuk kenyamanan dan keamanan. Anda harus memastikan bahwa tekanan anginnya pas, tidak terlalu berlebihan ataupun kekurangan. Pasalnya, jika tekanan angin berlebihan, maka keseimbangan mobil di jalanan akan lebih sulit dikendalikan.

Sedangkan ban yang tekanan udaranya kurang juga berisiko pada keamanan. Bahkan juga bisa membuat ban Anda cepat rusak. Toko resmi satu ini menawarkan layanan servis pengisian nitrogen sesuai dengan rekomendasi pabrik. Jadi, mobil atau kendaraan Anda bisa melaju dengan stabil. 

3. Spooring dan Balancing

Spooring dan balancing adalah perawatan kendaraan mobil di Dunlop Shop yang tidak boleh Anda kesampingkan begitu saja. Fungsi dari perawatan ini yaitu memastikan kedudukan kaki-kaki mobil sudah sesuai dengan bawaan pabrik.

Selain itu, spooring dan balancing juga berguna untuk membuat berat beban mobil lebih seimbang. Apabila perawatan tidak dilakukan, risikonya cukup fatal yaitu laju mobil bisa tidak seimbang dan sulit dikendalikan.

4. Tune Up

Tune up merupakan perawatan pada mesin mobil untuk membuat kinerjanya kembali maksimal. Saat melakukan tune up, prosesnya cukup panjang untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Mulai dari mengecek, membersihkan, lalu mengganti komponen-komponen yang dirasa sudah tidak bisa bekerja secara maksimal.

Komponen yang diperiksa adalah komponen penting, seperti aki, filter udara, karburator, katup mesin, dan lain sebagainya. Anda perlu melakukannya secara rutin untuk mendapatkan performa yang maksimal. 

5. Penggantian Oli

Mengganti oli menjadi salah satu jenis perawatan yang harus dilakukan secara rutin. Pasalnya, oli berfungsi sebagai pelumas mesin dan membersihkan kotoran yang mengganggu kinerja mesin. 

Di toko resmi ini, Anda juga bisa melakukan penggantian oli sesuai rekomendasi pabrik. Penggantian oli mobil bisa dilakukan setiap 10.000 km atau 6 bulan sekali, sedangkan penggantian oli motor setiap 4.000 km.

6. Penggantian Spare Parts

Layanan terakhir yang ditawarkan untuk Anda yaitu penggantian spare parts. Selain motor, Anda juga bisa mengganti spare parts dan aksesoris mobil lainnya. Pemasangan bisa dilakukan dengan cepat karena tim yang dimiliki adalah tim ahli. Produk spare parts-nya asli sehingga tidak akan merusak kendaraan Anda. Adanya layanan ini membuat Anda tidak perlu bingung-bingung melakukan perawatan kendaraan. 

Itulah informasi mengenai Dunlop Shop yang menawarkan ban asli dan berkualitas. Selain membeli ban, Anda juga bisa melakukan perawatan pada mobil atau kendaraan untuk memastikan performanya. Yuk, datang langsung ke toko resminya yang sudah tersebar di banyak daerah. 

Artikel yang Disarankan